Harmonyfm -Tangerang, SIMGROUP salah satu perusahaan alih daya terbesar di Indonesia melakukan penandatangan MoU / Kesepakatan Kerjasama dengan SMK DHarma Siswa Kota Tangerang. Kamis (05/09/24).
Kesepakatan kerjasama ini dilakukan untuk mempermudah dalam hal rekrutmen karyawan terutama para alumni SMK khususnya SMK DHarma Siswa.
Dalam MoU ini disepakati antara lain terkait pemagangan, walk interview , sosialisasi atau pemberian pengetahuan terkait memasuki dunia kerja kepada siswa/siswi kelas 3.
“Kerja sama yang kita tandatangani hari ini adalah suatu kesepakatan bersama dalam hal mempermudah para pencaker untuk mendapatkan info lowongan kerja dan dapat bergabung dengan klien klien SIMgroup,” ucap TB Fathi selaku SRM SIM Area Banten
TB Fathi juga mengatakan bahwa SIMgroup area Banten dalam agenda hari ini selain penandatanganan MoU dilakukan juga Walk interview dan seminar memasuki dunia kerja untuk para siswa/i kelas 3.
“Walk interview ini di lakukan dalam pemenuhan kebutuhan karyawan kepada klien dalam waktu dekat. Tersedia beberapa posisi di antaranya surveyor, kolektor, sorter, warehouse, customer service dan lainnya,” katanya.
Sementara itu, Fadil guru BKK SMK DHarma siswa menyampaikan terimakasih kepada pihak SIMgroup Yang telah berkunjung ke sekolah, dan dapat memberikan kesempatan untuk peluang bekerja.
“Alhamdulillah pada hari ini telah dilakukan MoU dengan SIMgroup, mudah mudahan kerjasama ini dapat berjalan dengan baik, dapat merekrut alumni kita sebanyak banyaknya,” Ucap Fadil. (ssk)