• About
  • Help
  • Feedback
  • Contact
Minggu, Oktober 5, 2025
-18 °c
Harmony FM Serang
  • Home
  • News
    • International
    • National
    • Banten
    • Sports
  • Showbiz
    • Music
    • Movie
    • TV
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Health
    • Living
    • Parenting
    • Relationship
    • Travel
  • Crew
  • OUR PROGRAM
No Result
View All Result
Harmony FM Serang
No Result
View All Result
Home Banten

Pasang Listrik Baru Kini Lebih Mudah dengan PLN Mobile: Cukup Satu Klik!

admin by admin
21/05/2025
in Banten
Agar Jalani Ramadhan dengan Nyaman, PLN Banten Himbau Pelanggan untuk Bayar Listrik di Awal Bulan

Harmonyfm-Serang, PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten terus mendorong transformasi digital dalam pelayanan kepada pelanggan. Salah satu inovasi yang kini semakin dirasakan manfaatnya adalah kemudahan layanan Pasang Baru listrik melalui aplikasi PLN Mobile.

Masyarakat kini tidak perlu datang ke kantor PLN untuk mengurus sambungan listrik baru. Cukup lewat aplikasi PLN Mobile, pelanggan dapat melakukan seluruh proses pasang baru secara digital. Bahkan, pelanggan dapat memilih jenis layanan listrik—pascabayar atau prabayar—hanya dengan sekali klik.

General Manager PLN UID Banten, Muhammad Joharifin, menyampaikan bahwa layanan Pasang Baru yang kini tersedia dalam satu genggaman hanya melalui PLN Mobile.

“PLN Mobile ini kami rancang untuk semakin mendekatkan layanan kelistrikan kepada masyarakat. Sekarang pasang baru bisa dilakukan dimanapun, dari ponsel masing-masing. Prosesnya cepat, transparan, dan pelanggan bisa langsung pilih apakah ingin menggunakan listrik pascabayar atau prabayar,” ujar Joharifin.

Layanan digital ini juga menjadi wujud komitmen PLN untuk terus berinovasi dan menghadirkan pengalaman pelanggan yang semakin baik.

“Kami ingin memastikan bahwa setiap pelanggan dapat mengakses layanan PLN dengan mudah, aman, dan nyaman,” tambah Joharifin.

Berikut langkah-langkah pengajuan pasang baru listrik melalui aplikasi PLN Mobile:

  1. Unduh aplikasi PLN Mobile melalui App Store atau Play Store.
  2. Pastikan menggunakan versi terbaru untuk mendapatkan fitur-fitur terkini dan keamanan maksimal.
  3. Daftar akun atau login jika sudah memiliki akun.
  4. Pilih menu “Sambung Baru LSP Plus” di halaman utama.
  5. Isi data dan formulir digital sesuai petunjuk.
  6. Pilih jenis layanan listrik, prabayar atau pascabayar, hanya dengan satu klik.
  7. Setelah pengajuan, pelanggan akan menerima email konfirmasi beserta nomor register pembayaran.
  8. Pembayaran dapat dilakukan melalui kanal digital seperti PPOB, mobile banking, e-wallet, atau ATM.

Muhammad Joharifin juga mengimbau masyarakat agar berhati-hati terhadap pihak yang mengatasnamakan PLN dan meminta pembayaran tunai.

“Semua proses pasang baru dilakukan secara resmi melalui PLN Mobile. Kami tegaskan bahwa tidak ada pembayaran tunai langsung kepada petugas PLN di lapangan. Gunakan aplikasi resmi untuk kenyamanan dan keamanan,” ujar Joharifin.

Salah satu pelanggan PLN, Anissa, warga Cipondoh, Kota Tangerang, turut membagikan pengalamannya menggunakan layanan pasang baru melalui aplikasi PLN Mobile.

“Saya ajukan pasang baru untuk rumah keluarga lewat PLN Mobile. Prosesnya cepat, tinggal isi data, pilih layanan pascabayar, dan bayar lewat aplikasi. Tidak perlu ke kantor PLN, semuanya bisa dari HP. Petugas pun datang tepat waktu dan pelayanannya sangat baik,” ungkap Anissa.

Dengan kemudahan yang ditawarkan, PLN berharap semakin banyak masyarakat memanfaatkan aplikasi PLN Mobile untuk mendapatkan sambungan listrik baru. Pasang baru kini lebih mudah, cepat, dan cukup satu klik!

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk memanfaatkan PLN Mobile sebagai solusi utama layanan kelistrikan. Cukup satu aplikasi, semua layanan PLN bisa diakses kapan saja dan di mana saja. Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan kemudahan, kecepatan, dan transparansi dalam setiap layanan,” tutup Joharifin.(ssk)

Tags: Cukup Satu Klik!Lebih MudahPasang Listrik BaruPLNPLN Mobile
Share160Tweet100Send
admin

admin

Related Posts

Play Off HBL Final Match 2025: SMAN 2 Kota Serang dan SMAN 2 KS Cilegon Juaranya
Banten

Play Off HBL Final Match 2025: SMAN 2 Kota Serang dan SMAN 2 KS Cilegon Juaranya

04/10/2025
Refleksi 25 Tahun Provinsi Banten: Gubernur Andra Soni Soroti Capaian dan Dorong Kolaborasi Kuat
Banten

Refleksi 25 Tahun Provinsi Banten: Gubernur Andra Soni Soroti Capaian dan Dorong Kolaborasi Kuat

04/10/2025
Delapan KPU Kabupaten/Kota di Banten Rampungkan Pleno Data Pemilih Berkelanjutan Triwulan III
Banten

Delapan KPU Kabupaten/Kota di Banten Rampungkan Pleno Data Pemilih Berkelanjutan Triwulan III

04/10/2025
Pengurus Forum Anak Kota Serang Dikukuhkan, Dorong Partisipasi Anak dalam Pembangunan
Banten

Pengurus Forum Anak Kota Serang Dikukuhkan, Dorong Partisipasi Anak dalam Pembangunan

03/10/2025
PLN Tambah Daya 61,24 MVA untuk Dua Industri Strategis di Banten, Dukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional
Banten

Perumda Tirta Albantani Salurkan Bantuan Toren Tangki Air Bersih, Warga Kibin Bahagia

02/10/2025
PLN Tambah Daya 61,24 MVA untuk Dua Industri Strategis di Banten, Dukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional
Banten

Bupati Serang Ratu Zakiyah Sebut Pendidikan Anak Usia Dini Tingkatkan Kualitas SDM

02/10/2025
Load More

Streaming Now

Harmony FM Serang

© 2022 Harmony FM Serang

Navigate Site

  • About
  • Help
  • Feedback
  • Contact

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • News
    • International
    • National
    • Banten
    • Sports
  • Showbiz
    • Music
    • Movie
    • TV
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Health
    • Living
    • Parenting
    • Relationship
    • Travel
  • Crew
  • OUR PROGRAM

© 2022 Harmony FM Serang

Login to your account below

Forgotten Password?

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In